Website Jurnal Internasional untuk Referensi Karya Ilmiah

Website Jurnal Internasional untuk Referensi Karya Ilmiah

Apabila sedang mengerjakan skripsi atau membuat karya ilmiah, terkadang perlu mengunjungi website jurnal internasional untuk mendapatkan referensi. Anda bisa menemukan tambahan materi melalui situs semacam ini.

Di masa sekarang memang jurnal internasional lebih disarankan sebagai acuan penulisan karya ilmiah. Terutama bagi mahasiswa karena bisa membuka peluang untuk melanjutkan kuliah di luar negeri menggunakan beasiswa.

Jurnal internasional sendiri termasuk publikasi dengan jumlah kata terbatas. Daripada karya ilmiah lain seperti skripsi, publikasi ini mempunyai kedudukan yang cukup diperhitungkan.

Website Jurnal Internasional untuk Referensi

Mengingat jurnal internasional lebih banyak dijadikan referensi dalam karya ilmiah, maka tidak ada salahnya Anda juga turut menggunakannya. Tidak perlu kesulitan mencari, karena bisa menemukannya melalui situs berikut.

1. Microsoft Academic

Mirip dengan Google, Microsoft juga meluncurkan mesin pencari untuk menemukan karya ilmiah seperti jurnal dan artikel. Nama mesin pencarinya ialah Microsoft Academic.

Microsoft Academic ialah website jurnal internasional dengan dua pilihan bahasa, ada bahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Anda juga bisa mengaksesnya secara mudah melalui perangkat.

Jika laman Microsoft Academic sudah terbuka, temukan jurnalnya dengan memasukkan keyword. Masukkan saja kata kunci yang diperlukan. Sesuaikan juga filter pada Microsoft Academic jika memerlukannya.

Misalnya saja hendak mencari referensi dengan nama penulis tertentu. Maka, atur saja melalui fitur Author. Misalnya lagi ingin menggunakan filter tahun terbit jurnalnya, maka atur saja melalui Date Range.

Tersedia sekitar 48 ribu koleksi dalam Microsoft Academic. Koleksi ini didapat dari beragam negara. Jadi, Anda bisa menemukan referensi dari banyak negara.

Lantas, bagaimana untuk biaya aksesnya? Untuk mengakses jurnalnya Anda tidak dibebankan dengan biaya khusus. Sementara untuk proses pengunduhannya juga terbilang mudah.

2. Directory of Open Access Journals

Rekomendasi website jurnal internasional berikutnya ialah Directory of Open Access Journals (DOAJ). Situs tersebut memuat banyak publikasi dengan akses terbuka, seperti namanya open access.

Directory of Open Access Journals (DOAJ) rilis ketika tahun 2003. Untuk koleksi jurnalnya mencapai 11.000 dari 127 negara. Tersedia pula artikel ilmiah dengan total 4 juta.

Melalui Directory of Open Access Journals (DOAJ), Anda bisa menemukan referensi untuk beragam bidang ilmu. Karena aksesnya gratis, tidak perlu memikirkan biaya setiap mencari jurnalnya.

Silahkan mengakses Directory of Open Access Journals (DOAJ)kapan saja dan dari mana saja tanpa perlu pusing memikirkan biaya. Semuanya boleh diakses secara gratis dan akan membantu menambahkan materi pada karya ilmiah Anda.

Misalnya saja membutuhkan referensi untuk bidang ilmu sains, pendidikan, kedokteran, sosial, kesehatan, hukum atau seni. Maka, temukan saja referensinya cukup melalui Directory of Open Access Journals (DOAJ).

Lantas, bagaimana dengan tampilan dari Directory of Open Access Journals (DOAJ)? Tampilannya cukup sederhana dan pilihan menunya juga tidak tampak rumit. Jadi, bisa langsung menemukan kolom pencarian untuk memasukkan kata kunci.

3. Google Scholar

Website jurnal internasional yang mungkin sudah sangat akrab di telinga ialah Google Scholar. Situs yang dimiliki oleh Google ini menyajikan ratusan publikasi dan boleh diakses menggunakan berbagai format.

Anda dapat menemukan publikasi dari beragam negara, termasuk juga Indonesia. Untuk jenis karyanya juga beragam, tidak hanya jurnal. Namun ada juga tesis hingga e-book.

Jika membutuhkan referensi yang lengkap mulai dari jurnal nasional sampai internasional, maka andalkan saja Google Scholar. Cukup dalam satu platform, bisa menemukan banyak karya ilmiah sekaligus.

Lantas, bagaimana dengan biaya aksesnya? Mirip dengan mencari artikel pada mesin pencari Google. Anda bisa mengakses Google Scholar secara gratis.

Meskipun aksesnya gratis, tidak semua karya ilmiah dari Google Scholar tersedia secara gratis. Jadi, cukup pilih jurnal yang boleh diakses secara gratis dalam platform tersebut.

Untuk menggunakan website jurnal internasional ini, cukup masukkan kata kunci pada kolom pencarian. Nantinya akan muncul beragam publikasi yang boleh dibaca maupun diunduh.

Temukan publikasi dari beragam bidang keilmuan secara mudah. Karena desain situsnya user friendly. Jadi tidak akan sulit untuk memasukkan kata kunci maupun mengakses publikasinya.

4. Academia.edu

Academia.edu dapat dianggap sebagai jejaring sosial bagi akademisi. Karena bisa membagikan hasil penelitian dalam platform tersebut. Apabila ingin mengunduh publikasi, Anda perlu mendaftarkan akun.

Sebelum mendaftarkan akun, lakukan sinkroninasi akun Google atau Facebook. Setelah itu bisa mendaftar akun dan mengunduh jurnalnya. Karena Academia.edu menawarkan banyak sekali publikasi, silahkan mengaksesnya secara gratis.

Karena berupa jejaring sosial, Anda juga boleh melakukan interaksi dengan para akademisi dari beragam negara. Jadi bisa memperoleh materi tambahan secara mendalam untuk penulisan karya ilmiah.

5. ResearchGate

ResearchGate sebenarnya adalah platform media sosial yang dikhususkan bagi para peneliti. Website jurnal internasional ini memuat forum diskusi yang boleh dikunjungi oleh peneliti dari berbagai negara.

Apabila Anda adalah seorang mahasiswa S1 atau S2, boleh juga mengaksesnya untuk mencari referensi. Akan tetapi, terkadang ada publikasi yang memerlukan izin akses dari penulisnya.

Jadi, apabila memerlukan tambahan materi, coba temukan di ResearchGate. Meskipun tidak semua publikasinya boleh diakses secara bebas, koleksi publikasinya cukup banyak.

6. ScienceDirect

ScienceDirect juga termasuk website jurnal internasional. Meskipun populer, banyak publikasi di dalamnya yang berbayar. Jadi, apabila tidak ingin membayar, cukup baca bagian abstrak penelitiannya.

7. ProQuest

ProQuest juga menyediakan koleksi jurnal dengan pusat di Ann Arbor, USA. Temukan beragam referensi, termasuk juga buku, video, audio sampai surat kabar. Cukup temukan referensinya dengan memasukkan kata kunci pada ProQuest.

Apabila ingin memperoleh tambahan materi atau referensi, tidak harus datang ke perpustakaan. Temukan saja publikasi online cukup melalui website jurnal internasional dalam artikel ini.